Senin, 28 Maret 2016

Alasan Pindah ke Telegram

Pagi kawan ekibussines kali ini saya ingin berbagi informasi mengenai ada salah satu messenger baru baru ini di gunakan oleh banyak orang , messenger apa ??



YAPPS TELEGRAM !!
Dan ini lah alasan pindah ke telegram ..

Eksistensi aplikasi Telegram memang belum seterkenal aplikasi perpesanan pendahulunya semisal Whatsapp. Saat tulisan ini dibuat, menurut data pada Google Play Store jumlah penggunduh aplikasi telegram hanya 10 juta sedangkan whatsaap sudah menembus angka 500 juta. Hal ini wajar mengingat Whatsapp sejak pertama kali diluncurkan sudah menginjak tahun ke 5.

Namun Telegram seperti menjadi bayang-bayang yang patut diantisipasi karena sepanjang saya membandingkan dua aplikasi ini, banyak poin plus yang membuat kita para generasi Y tergiur untuk mencoba bahkan beralih lebih menggunakan Telegram.

Berikut 9 alasan kenapa kamu harus beralih ke aplikasi Telegram, seperti dikutip dari situs resmi Telegram.


1. Pribadi 

Pesan yang dikirim via Telegram khususnya yang menggunakan fitur secret chat sangatlah pribadi dan aman sehingga bisa dipastikan hanya Kamu dan teman Kamu saja yang dapat membaca pesan tersebut. Ini karena pesan-pesan di Telegram di enkripsi dengan sangat ketat. Kamupun bisa mengecek apakah gambar Encryption Key pada telegram Kamu sama dengan yang ada pada telegram teman chattingmu. Jika sama, pihak Telegram mengklaim bahwa percakapan Kamu 200% aman.

Selain itu, tambahan fitur self-destruct membuat Kamu semakin tenang karena Kamu bisa menyetel agar pesanmu secara otomatis terhapus sendiri dari server telegram maupun aplikasi telegram sesuai dengan waktu yang telah disetel. Perhitungan waktunya dimulai saat keduabelah pihak telah membaca pesan tersebut. Wow, kalau begini ga perlu lagi chatting pake istilah-istilah kode. Hehehe


2. Berbasis Awan

Berbeda dengan Whatsapp dimana history percakapan disimpan di masing-masing perangkat pengguna, aplikasi telegram menggunakan teknologi berbasis awan sehingga history percakapan penggunanya tersimpan di server. Teknologi cloud based juga memungkinkan pengguna aplikasi telegram mengakses pesan-pesannya dari berbagai perangkat. Tidak hanya smartphone seperti Android, iPhone/iPad atau Windows Phone tapi juga di perangkat desktop melalui Telegram versi Web, Telegram untuk Mac OS X, dan Telegram untuk PC/Mac/Linux.

Sebagai tambahan lagi, karena history percakapan di simpan di server telegram, memory penyimpanan perangkat kitapun jadi tidak berkurang untuk menyimpan history ini, tidak seperti whatsapp yang semakin hari file history-nya semakin besar dan membengkak di penyimpanan SD card kita.


3. Cepat 

Pihak telegram mengklaim kalau aplikasi ini mampu mengirim pesan lebih cepat daripada aplikasi perpesanan lainnya. Barangkali lagi-lagi ini karena teknologi berbasis awan jadinya telegram bisa cepat mengirim pesan. Sebetulnya sepanjang saya sendiri memakai aplikasi ini, telegram sama cepatnya dengan Whatsapp dalam mengirim pesan.


4. Terdistribusi
  
Server Telegram tersebar di seluruh penjuru dunia. Ini berdampak besar pada peningkatan keamanan dan kecepatan aplikasi ini. Pengguna akan secara otomatis diarahkan pada server yang lebih dekat dengan lokasi keberadaannya sehingga waktu yang dibutuhkan aplikasi untuk mengakses server jadi lebih cepat.


5. Terbuka

API (Application Programming Interface) pada Telegram bersifat Open dan Free yang memungkinkan para developer program  untuk membuat aplikasi yang berkaitan dengan telegram di platform telegram.


6. Gratis

Keistimewaan lainnya adalah bahwa aplikasi telegram bersifat gratis, tanpa iklan dan tanpa biaya langganan apapun. Berbeda dengan aplikasi perpesanan lainnya yang mendapatkan penghasilan dengan memasang iklan pada aplikasinya dan berakibat pada terganggunya kenyamanan pengguna atau seperti whatsapp yang mengharuskan penggunanya membayar sejumlah uang untuk dapat tetap dapat memanfaatkan jasanya di tahun kedua dan seterusnya.

  
7. Aman

Saat Kamu menggunakan telegram, jangan khawatir pada ulah hacker  jahat yang mungkin akan mengintip dan mencuri percakapan Kamu karena pihak telegram menjamin pesan-pesan dan data Kamu akan aman dari serangan hacker.

Pendiri Telegram sendiri mengadakan 2013-2014 winter contest yang menantang siapapun untuk dapat mengintip pesan telegram harian duo pendiri telegram, Paul Durov ke Nick yang berisikan alamat email rahasia. Bagi yang mampu mengirim email ke alamat email rahasia itu, dengan mencantumkan keseluruhan isi pesan Paul dan penjelasan detail bagaimana si hacker mengintip pesan tersebut, maka ada hadiah sebesar $200,000 yang siap-siap akan diterima. Kontes ini sendiri sudah berakhir dan belum ada yang mampu memenangkannya.

Saat ini, kontes terbaru telah dibuka dengan hadiah yang lebih besar yakni $300,000 diberikan kepada siapa saja yang mampu meng-crack enkripsi telegram. Malah, selain hadiah yang lebih besar pada kontes terbaru ini, telegram memberi beberapa keleluasaan dan kapabilitas yang lebih besar daripada kontes sebelumnya. Kamu tertarik untuk ikut kontes ini?


8. Mumpuni 

Whatsapp memang cukup mumpuni dengan kemampuannya untuk dapat mengirim file media berupa suara, gambar bahkan video. Namun whatsapp memiliki batas ukuran file media yang diperbolehkan untuk dikirim. Berbeda dengan telegram yang memperbolehkan penggunanya untuk mengirim file-file yang ukurannya sampai bergiga-giga. Bahkan tidak seperti whatsapp, telegram juga membolehkan pengiriman dokumen. enak banget ga sih?
  

9. Membantu Kampanye Perpesanan Aman

Dengan menggunakan aplikasi telegram dan menyebarkannya (seperti yang saya lakukan di blog ini, hehehe) maka Kamu telah membantu gerakan kampanye perpesanan yang Aman. Mengingat isu privacy adalah isu yang cukup penting di era digital seperti saat ini.

demikian untuk alasan pindah ke messesnger Telegram , sampai ketemu diartikel selanjutnya ..

0 komentar:

Posting Komentar